Hello Neighbors!
14 Agustus 2022 Kokikan berkesempatan mengadakan event di Belleza Shopping Arcade, yang bertujuan supaya para pengunjung mengenal Kokikan dan bisa melakukan interaksi secara langsung bersama team Kokikan. Di blog kali ini Minkan ingin berbagi pengalaman team Kokikan saat melakukan event. Dan Minkan yakin Neighbors akan lebih mengenal Kokikan dari keseruan event kami kemarin. Selain itu ada beberapa hal unik yang dilakukan para team Kokikan di event. Penasaran gak Neighbors? Kita mulai aja yuk.
Team Kokikan yang siap melayani
Dengan tampilan booth yang ramai dan menarik, para team Kokikan juga dengan ramah melayani para pengunjung yang ingin mengenal Kokikan. Team Kokikan juga mengenakan outfit Chef yang sangat menggambarkan Kokikan, aplikasi untuk membantu para koki rumahan. Selain para pengunjung akan diberikan penjelasan detail mengenai aplikasi Kokikan, mereka juga secara langsung dapat melihat bagaimana cara kerja aplikasi Kokikan, dan juga contoh starter kit yang digunakan para Cook di Kokikan.
Ask our Chef
Di event ini juga para pengunjung diberi kesempatan untuk bertanya kepada Chef kami, Chef Morriston. Chef muda yang sangat berbakat, yang bukan hanya mahir dimasak memasak, tapi juga mahir dalam memberikan tips seputar masak. Dari pertanyaan seputar Kokikan, tips masak, resep hingga tips jika ingin memulai berjualan makanan rumahan, sudah diterima oleh Chef Morriston. Para pengunjung yang bertanya juga terlihat sangat puas dengan pengarahan yang diberikan Chef Morriston.
Voucher diskon untuk para User
Hal menarik lainnya yang ada di booth Kokikan yaitu, adanya voucher diskon yang dibagikan para team Kokikan untuk para pengunjung. Dengan kode voucher yang diberikan, maka para User akan mendapatkan diskon untuk tiap transaksi. Menarik sekali kan Neighbors?
Apakah Neighbors sekalian sudah lebih tertarik dengan aplikasi Kokikan dan ingin mencobanya? Atau Neighbors penasaran dengan makanan apa saja yang dijual tetangga Neighbors? Atau mungkin Neighbors juga ingin mencoba berjualan hasil masakan Neighbors? Cukup dengan download aplikasi kami di App Store atau Google Play. Jangan lupa untuk selalu mengikuti konten kami di Blog, Youtube, Instagram, Tiktok, Facebook kami.
Bye Neighbors!